Monday, 3 November 2025

Publish : Sat, 23 August 2025

MUI Kota Depok Buka Pendaftaran Pendidikan Kader Ulama (PKU) XI Tahun 2025

By : Miftachul Huda Berita / MUI Depok
MUI Kota Depok Buka Pendaftaran Pendidikan Kader Ulama (PKU) XI Tahun 2025

MUIKotaDepok.com — Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Depok resmi membuka pendaftaran Pendidikan Kader Ulama (PKU) Non Reguler Angkatan XI Tahun 2025/1447 H, sebagai upaya mencetak ulama yang kompeten, berintegritas, serta mampu membimbing umat di tengah tantangan zaman.

Program PKU ini terbuka bagi putra-putri terbaik warga Kota Depok yang memiliki minat dan komitmen untuk memperdalam ilmu keislaman dan memberikan kontribusi nyata dalam pembinaan umat.

Persyaratan Calon Peserta:

1. Muslim/Muslimah warga Kota Depok
2. Sehat jasmani dan rohani
3. Peduli terhadap permasalahan umat
4. Rekomendasi dari MUI Kecamatan setempat (diberikan setelah dinyatakan lulus)
5. Lulusan Pondok Pesantren atau minimal pendidikan S1
6. Berusia antara 21–40 tahun
7. Mampu membaca Al-Qur’an dan memiliki kompetensi di bidang keislaman atau keahlian khusus

Materi Seleksi:

– Tilawah dan hafalan Al-Qur’an
– Kompetensi bidang keislaman dan umum
– Wawasan kebangsaan dan ke-MUI-an

Jadwal Pelaksanaan:

-Pendaftaran: 16–31 Agustus 2025
-Seleksi Berkas: 2 September 2025
-Pengumuman Lolos Berkas: 4 September 2025
-Tes Tulis & Wawancara: 9 September 2025
-Pembukaan PKU: 19 September 2025
-Pelaksanaan Program: 22–26 September 2025

Fasilitas yang Disediakan:

✅ Akomodasi/penginapan
✅ Seminar kit
✅ Uang transport

Calon peserta dapat mendaftar secara online melalui tautan berikut:
🔗 [https://bit.ly/PKUMUIDepok](https://bit.ly/PKUMUIDepok)

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi panitia melalui kontak berikut:

* Musleh: 0838-5311-9257
* Ust. Arbi: 0896-3760-0841
* Ust. Muhyi: 0856-7135-187
* Ust. Zen: 0852-1478-5838
* Ust. Mughzi: 0813-9390-8011

📍Sekretariat MUI Kota Depok
Jl. Nusantara Raya No. 5–7, Depok Jaya, Kec. Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat 16432
Telp. (021) 7522110

Write Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Masjid Ilhami Sawangan
Jl. Raihan, Komplek Perumahan Vila Rizki Ilhami 2, Sawangan, Depok
Land Area300 m2
Year Established2017
  • Ayo Kita Shalat Berjamaah di Masjid